Menulis Untuk Menemukan
Pertama tama, saya ingin mengucapkan terima kasih untuk seorang teman yang pagi ini menyapa dan mendoakan sambil mengingatkan saya dengan caranya bahwa mamajagoan adalah tempat yang indah untuk berkarya. If you read this, I hope you know that your appreciation is so meaningful to me. Bisa dibilang, platform menulis ala blog adalah tempat paling tepat untuk menemukan. Terutama menemukan siapa dirimu dalam menulis, seperti apa tulisan yang kamu suka, hal-hal apa yang menggerakkanmu menulis, apa tujuanmu menulis, its all about finding.
Namun untuk bertemu, tidak selalu dalam kondisi yang mudah bukan? Kadang kala harus mendaki gunung, menahan panas dan dingin, namun sering juga kita temui pemandangan bahkan kawan perjalanan yang menyejukkan hati. Akhirnya saya menyadari bahwa perjalanan menemukan tidak bisa kita batasi. Bila memang belum bertemu, mari terus berjalan hingga akhirnya menemukan.
Dulu, mamajagoan pernah bernama liliscious, berganti menjadi athiahsulton, pernah bertitel the sultonation, hingga akhirnya menemukan jati diri sebagai mamajagoan. Semuanya berjalan dalam periode yang tidak bisa dikatakan sebentar, butuh 11 tahun untuk menemukan.
Itu baru sebuah nama. Dalam hal menulis, rumah menulis maya ini pernah berisikan puisi-puisi, pernah juga prosa-prosa, cerita cerita menggugah, lalu berubah menjadi artikel kesehatan ibu dan anak. Sungguh rumah menulis maya ini telah memotret bagian-bagian hidup saya dengan cukup apik. Tidak hanya itu, rumah menulis maya ini bahkan bisa dibilang bertumbuh bersama penulisnya, bahkan mungkin pembacanya -siapapun dirimu di sana :)
Demi melihat itu semua, tak tega rasanya merubuhkan rumah menulis ini. Biarlah ia sesekali menjadi persinggahan, atau sesekali menjadi ajang apresiasi diri, bebas saja. Tidak ada kekangan. Saya ingin menulis dengan cara seperti itu. Karena dari situlah, lagi-lagi saya akan menemukan. Mungkin jawaban, jawaban, mungkin pertanyaan baru, atau apapun.
Terima kasih atas dukungan kepada mamajagoan hingga detik ini ya ~
I love you all.
Bismillah,
welcome back and happy writing, Dear me.
Komentar
Posting Komentar
Hi, nice to hear your inner-voice about my blog. Just feel free to write it here, but please dont junk :)